Stres Pengaruhi Berat Badan
Penelitian terbaru yang
dipublikasikan dalam jurnal Experimental Physiology mengungkapkan stres dapat
membantu kita menurunkan berat badan. Para ilmuwan Inggris menunjukkan ketika
orang berada di bawah tekanan psikologis, proses tersebut dapat memicu
pembakaran kalori dengan cepat.
Untuk menginduksi stres
psikologis ringan, para ahli dari Nottingham University meminta lima perempuan
sehat menjalani tes matematika sambil memantau kadar kortisol dan suhu lemak
sehat (brown fat) mereka. Para ahli menemukan ketika hormon stres dilepaskan
tubuh, lemak sehat diaktifkan, kemudian membakar glukosa dalam tubuh dalam
menciptakan panas tubuh.
Tim mengatakan
penginduksian stres ringan mungkin dapat digunakan bersama diet dalam program
penurunan berat badan di masa depan.(MI)
Demikian
informasi pagi ini, semoga bermanfaat untuk kita semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar