Breaking

Search

Kamis, 20 April 2017

Apollo 16 Mencapai di Bulan

Awak Apollo 16
 Apollo 16 Mencapai di Bulan

APOLLO 16 mendarat dengan sukses di bulan setelah krisis selama 7 jam yang hampir menggagalkan seluruh misi tersebut. Tim yang dikomandoi astronaut John Young dan Charles Duke menjadi tim kelima yang telah sukses melangkah di bulan.


Apollo 16 merupakan sebuah misi yang mengangkut sebuah wahana Lunar Rover. Tiga EVA (kegiatan yang dilakukan di angkasa dan di luar wahana) dilaksanakan, di antaranya untuk merekam video dari luar pesawat dan menguji coba kelangsungan hidup mikrobial.

Selama tiga hari, Young dan Duke menjelajahi dataran tinggi Descartes. Para antariksawan menemukan kawasan yang sebelumnya dikatakan sebagai kawasan gunung berapi tersebut ternyata merupakan kawasan yang terbentuk akibat benturan.

Spesimen-spesimen yang mereka bawa pulang, di antaranya sebongkah batu seberat 11,7 kg yang merupakan batu terbesar yang pernah dibawa kembali ke bumi oleh antariksawan Apollo.

John Young melompat sambil memberi hormatpada bendera Amerika Serikat.

Demikian informasi pagi ini, semoga bermanfaat untuk kita semua.

TERIMA KASIH


Tidak ada komentar: